Playmistover.com – Rekomendasi Game Matematika – Matematika merupakan salah satu pelajaran yang monoton dan membosankan. Tidak heran, jika beberapa anak takut dengan pelajaran yang berkaitan dengan angka tersebut. Namun, dengan perkembangan teknologi yang begitu pesat ini terdapat beragam cara untuk mempelajarinya. Salah satunya menggunakan game matematika yang di desain dengan menyenangkan dan menarik. Kemudian, ada berbagai jenis game yang dapat di pilih untuk di mainkan melalui perangkat Android. Mulai dari anak SD, SMP, hingga SMA. Hal tersebut tentunya di sajikan dengan soal dan konsep pembelajaran yang berbeda. Lalu, apa saja rekomendasi game dari pelajaran tersebut? Yuk, simak penjelasannya dalam artikel di bawah ini.
Rekomendasi Game Matematika
Berikut ini adalah beberapa rekomendasi game dari pelajaran tersebut yang dapat di mainkan menggunakan perangkat Android, antara lain:
1. Math Games (Ocosys)
Pertama adalah Math Games. Game matematika ini menjadi salah satu yang populer di Google Play Store. Pasalnya, game ini di kembangkan oleh Ocosys dan membahas tentang materi dasar matematika. Hal ini tentunya sangat cocok untuk anak yang masih duduk di bangku SD dan SMP.Kemudian, pemain akan di tantang untuk menjawab soal matematika yang terdiri dari penjumlahan, pengurangan, perkalian, pembagian, akar kuadrat, dan eksponen. Sedangkan, cara menjawabnya cukup mudah, yakni dengan memilih blok yang berisi jawaban benar berdasarkan soal yang di tampilkan.
2. Multipliction Table Kids Math
Kedua adalah Multipliction Table Kids Math. Game ini di kembangkan oleh Cameraps yang menyajikan berbagai soal perkalian. Mulai dari perkalian 1 sampai dengan 12. Hal tersebut tentunya sangat cocok di mainkan anak-anak karena di rancang dengan cara yang seru dan menyenangkan. Kemudian, terdapat empat mode permainan, mulai dari mode petualangan, belajar, tantangan, dan duel. Selain dapat di mainkan sendiri, pemain bisa berlomba menjawab soal perkalian dengan cepat bersama dengan teman menggunakan perangkat Android yang sama.
3. Mental Arithmetic
Ketiga adalah Mental Arithmetic. Game ini di rancang untuk di mainkan menggunakan perangkat Android yang ringan, yakni berukuran 3,7 MB. Kemudian, game tersebut di kembangkan oleh Hiza Games yang menyajikan berbagai soal matematika. Mulai dari penjumlahan, pengurangan, pembagian, dan soal yang dapat mengasah otak. Selain itu, pemain dapat memilih tingkat kesulitan soal yang di pelajari. Hal tersebut membuat para pemain dapat menyesuaikan soal yang di kerjakan berdasarkan kemampuan. Menariknya, game ini sangat populer di Google Play Store dan telah di unduh lebih dari 1 juta kali.
4. Cool Match Games
Keempat adalah Cool Match Games. Berbeda dengan sebelumnya, game ini menyajikan soal matematika dalam bentuk tulisan dan format suara. Untuk itu, pemain dapat menjawabnya dengan mengucapkan jawaban yang sesuai dengan soal. Kemudian, terdapat berbagai metode penyelesaian soal matematika yang dapat di temukan dalam game tersebut. Salah satunya, metode yang jarang atau belum pernah di ajarkan di sekolah. Selanjutnya, pemain akan di tantang untuk menyelesaikan soal matematika dari tingkat dasar sampai tingkat lanjut.Mulai dari soal penambahan, pengurangan, perkalian, pembagian, persentase, akar kuadrat, dan lain sebagainya. Menariknya, game ini dapat di mainkan secara online maupun offline. Selain itu, juga dapat di mainkan dengan mode multiplayer online. Sehingga, pemain dapat meningkatkan kemampuannya dengan bermain bersama teman atau pemainan lainnya secara real-time.
Demikian penjelasan tentang 4 rekomendasi game Matematika yang bisa kamu mainkan dalam artikel di atas. Semoga bermanfaat 🙂