Playmistover.com – Game tinju offline sudah menjadi salah satu jenis permainan yang cukup populer. Baik itu di komputer / pc, konsol, hingga perangkat smartphone pasti masih banyak peminatnya. Terutama bagi game untuk perangkat Android, gamenya memungkinkan bagi kamu untuk bisa bermain online dengan pemain lain maupun offline. Selain daripada itu, gamenya juga sudah menawarkan grafis hingga gerakan permainan terlihat lebih realistis. Bagi kamu yang ingin mencobanya, yuk, langsung saja mainkan beberapa judul berikut di bawah ini !
1. Game Tinju Offline – Tag Boxing Games : Punch Fight
Pertama adalah Tag Boxing Games yang mana populer di tahun 2023 dan bisa kamu mainkan dengan fleksibel. Permainan tersebut, merupakan buatan Fighting Arena yang pertama kali rilis sejak tahun 2017 dan telah di unduh lebih dari 10 juta kali. Adapun beberapa kelebihan yang di tawarkan oleh game Tag Boxing Games tersebut, seperti : grafis 3D, efek suara nyata, serta banyak sekali trik tinju yang mampu kamu gunakan.
Selain daripada itu, ada juga beberapa mode permainan yang berhasil di tawarkan. Layaknya : sistem turnamen dan menghadirkan duel cepat. Lalu, gamenya juga tidak memerlukan koneksi internet dan hanya bermodalkan ruang sebesar 80 MB saja. Sehingga, hp untuk tipe apapun bisa terjamin kelayakannya.
2. Judul Permainan – Real Boxing 2
Selanjutnya, yang tak kalah seru untuk bisa kamu mainkan adalah Real Boxing 2. Grafis gamenya sangat realistis dan telah menjadi salah satu nilai jual dari permainan tersebut. Selain daripada itu, kamu selaku pemain juga bisa menggunakan berbagai jenis karakter pemain yang mana di ambil langsung dari dunia nyata.
Real Boxing 2 sebagai game tinju, telah aktif dalam mengeluarkan 2 mode permainan utama. Yakni : mode karir dan mode multiplayer. Untuk mode multiplayer, kamu bisa mulai bertarung dengan cara melawan para pemain sungguhan. Game tersebut merupakan besutan resmi dari Vivid Games S.A. dengan ukuran lumayan besar yakni 860 MB.
3. Game Boxing Star
Kali ini, kamu bisa memilih judul game Boxing Star. Permainan tersebut sudah di buat oleh Four Thirty Three Inc pada Desember tahun 2017 silam. Tak hanya itu, sudah di undur lebih dari 10 juta kali dan memakai grafis 3D amat realistis. Lalu, juga memiliki gerakan yang lemas dan sudah ada banyak sekali teknik pertarungan yang bisa kamu gunakan.
Bukan hanya offline, kamu juga bisa memainkannya dalam mode online dengan para pemain lainnya. Sebagai tambahan, terdapat mode cerita yang memang cocok banget untuk bisa kamu pilih dalam melatih keahlian bertarung. Dengan berbagai kelebihan tersebut, maka tidaklah heran apabila Boxing Star memiliki ukuran uang sedikit besar, yakni 689 MB.
4. Permainan Tinju “ Boxing Punch : Kickboxing “
Dari namanya, memang sudah sama seperti rekomendasi pertama yang telah mimin berikan di atas. Kenapa bisa sama ? karena, sudah di buat oleh developer Fighting Arena juga. Mesinnya terbilang sama dan ada banyak sekali perbedaan di antara keduanya. Permainan Boxing Punch memiliki ukuran jauh lebih ringan, hanya 60 MB saja dan kontrolnya jauh lebih mudah. Walau begitu, semua game keluarannya masih sama-sama di mainkan untuk tipe offline.
Uniknya lagi, di sini kamu bisa memakai banyak sekali gaya pertarungan. Mulai dari Taekwondo, Muay Thai, Kung Fu, Kick Boxing, dan masih banyak lagi yang lainnya. Karena tipe dari gamenya sendiri adalah offline, maka mode permainan yang bisa kamu mainkan hanya tipe karir saja.