Playmistover.com – Harga skin selena stun lumayan mahal bagi para bocil-bocil dan anak pelajar. Sampai detik ini, game Mobile Legends Bang Bang masih senantiasa melakukan update terkait sistem, hero, skin dan lain sebagainya. Nah, jika kamu menyukai hero Selena, maka boleh coba untuk memiliki skin STUN. Terkait penampilan, sudah pasti keren untuk bisa kamu pakai dalam setiap pertempurannya. Untuk lebih tepatnya lagi, di bawah ini akan mimin berikan harga serta alasan kenapa harus memiliki skin STUN milik selena.
Harga Skin Selena STUN dalam Mobile Legends
Mengenai harga skin Selena STUN pada game ML, kamu cukup merogoh kocek 899 diamond atau sekitar Rp. 350.000 rupiah. Menjadi sebuah skin yang keren, tentunya para player bisa bersiap mulai dari sekarang untuk memilikinya. Kenapa ? Karena, tampilannya sangat keren di setiap skillnya. Terkait kehadirannya, skin ini sudah lumayan lama ada. Para pemain lama, bisa mendapatkan skin tersebut melalui event draw khusus Party 515. Selain skinnya memiliki efek bagus, ada juga beberapa alasan yang bisa kamu ketahui terkait Selena STUN. Mulai dari :
1. Skinnya Sangat Unik
Skin Selena untuk yang STUN, telah menjadi salah satu skin unik yang mana berhasil di keluarkan oleh pihak Moonton ( ML ). Nah, temanya sendiri memakai grup musik yang terdiri atas beberapa hero : Selena, Chou, juga Brody. Dari masing-masing hero tersebut, memiliki peran masing-masing yang bisa kamu ketahui. Misalnya :
- Selena : memiliki peran sebagai seorang vokalis dari grup musik tersebut. Itu semua terlihat jelas pada microphone yang ada di bawahnya.
- Chou : memiliki karakter ke arah rapper dan dancer serta skater boy dengan kepribadian super antusias dengan teman-temannya.
- Brody : karakternya lebih condong ke DJ dan Rapper, dengan latar belakang auh lebih pendiam dan senang berada di belakang meja DJ saja.
Skin yang Selena miliki benar-benar terlihat begitu elegan dan di sini ia pada awalnya masuk sebagai ras dark elf yang mana menjelma menjadi seorang wanita cantik. Tampilannya sekilas benar-benar menyerupai member girlband Korea pada umumnya. Bahkan, terlihat seperti salah satu member dari girlband terkenal.
2. Harga Skin Selena STUN Memberikan Efek Meriah
Selain unik, skin satu ini benar-benar memakai efek yang amat meriah untuk bisa kamu miliki dari tiap-tiap skillnya. Di sini, Selena bisa berubah menjadi makhluk yang berwarna ungu ketika sedang memakai skinnya. Terlebih lagi di saat sedang berubah, ia telah mengeluarkan lampu sorot yang amat meriah. Tak hanya efek atas ultimatenya saja, efek daripada skill lele khas milik Selena juga sudah semakin keren. Bukan cuma hanya sekedar melempar ke depan saja, tapi ada juga trail berwarna yang menghiasinya. Menurut info yang ada, skin tersebut otomatis membuat lele si Selena manjadi auto aim. Terakhir, kamu bisa mendengar efek suara yang di hadirkan juga berbeda dari sebelumnya.
Jika di lihat-lihat, skin Selena memang belum terlalu banyak. Tapi, hampir seluruhnya memiliki keunikan tersendiri yang menarik untuk bisa kamu kulik. Sampai detik ini, kurang lebih sudah ada 5 skin yang bisa kamu dapatkan : Double Identity, Virus, STUN, Wasp Queen, serta Thunderflash. Dari keseluruhannya, kamu tinggal pilih saja mana sekiranya yang ingin kamu miliki. Jika di rasa diamond mu cukup untuk mendapatkan keseluruhannya, kenapa tidak untuk memilikinya ? …
Kurang lebih itu saja yang bisa mimin berikan kali ini terkait harga skin selena STUN dalam game mobile legends. Jika ada update lagi terkait skin untuk hero ML lainnya, maka akan mimin berikan di next artikel.