6 Rekomendasi Build Lancelot Tank Terbaik dan Terkuat

Build Lancelot Terbaik – Lancelot merupakan salah satu hero Assasin yang cukup terkenal dan sering di gunakan. Di mana kamu bisa memanfaatkan build Attack agar bisa membuat serangan yang mematikan. Tidak hanya itu saja, bahkan beberapa waktu belakangan ini, build Lancelot Tank semakin di gemari oleh kebanyakan pemain.

Nah membahas tentang Lancelot Tank, berikut adalah beberapa rekomendasi Build Lancelot Tank terbaik.

Build Lancelot Tank Terbaik

Jika ingin memenangkan pertarungan dengan mudah, maka kamu perlu membeli build yang sesuai dan bisa dimanfaatkan dengan maksimal.

1. Behemoth Hunter’s Tough Boots

Merupakan salah satu build yang direkomendasikan untuk dibeli. Bagaimana tidak, Behemoth Hunter’s Tough Boots mampu meningkatkan Movement Speed dan Magic Defense dari hero Lancelot. Tidak hanya itu saja, bahkan item satu ini memiliki efek pasif yang bisa mengurangi durasi Crowd Control dari lawan. Di karenakan Behemoth Hunter’s Tough Boots sudah di blessing dengan item Roam, maka serangan ke monster hutan, turtle, dan lord menjadi lebih menyakitkan. Dengan begitu kamu bisa lebih cepat melakukan farming.

2. Cursed Helmet

Cursed Helmet adalah salah satu build Lancelot yang terbilang cukup kuat dan direkomendasikan untuk dibeli. Selain itu item ini mampu meningkatkan HP dan magic defense dari Lancelot. Cursed Helmet memiliki efek pasif dan akan menghasilkan magic demage setara dengan 1,2% dari max HP Lancelot ke lawan yang ada di sekitarnya.

3. Guardian Helmet

Rekomendasi build Lancelot mematikan lainnya adalah Guardian Helmet. Bagaimana tidak, Guardian Helmet sendiri akan meningkatkan HP dan HP Regen dari Lancelot. Bahkan tidak hanya itu saja, Guardian Helmet memiliki efek pasif yang akan memulihkan HP Lancelot saat ia keluar dari pertempuran. Dengan begitu nantinya kamu tidak perlu repot kembali ke base untuk melakukan regenerasi.

4. Immortality

Untuk melengkapi build Lancelot Tank menjadi yang terbaik, kamu bisa menggunakan Immortality yang bisa menghidupkan kembali Lancelot setelah di eliminasi oleh lawan. Sehingga kamu bisa mendapatkan kesempatan kedua untuk melanjutkan pertempuran atau justru lari dari musuh.

5. Radiant Armor

Kamu perlu membeli Radiant Armor untuk Lancelot karena cocok di gunakan saat kamu berhadapan dengan hero Mage. Adapun Radiant Armor sendiri memiliki efek pasif yang memberikan Magic Demage Reduction tambahan selama beberapa saat terutama saat lawan menyerang Lancelot menggunakan magic demage.

6. Thunder Belt

Jika kamu menginginkan agar Lancelot memiliki demage, maka pastikan untuk tidak melewatkan Thunder Belt sebagai salah satu build yang direkomendasikan. Bagaimana tidak, Thunder Belt sendiri akan meningkatkan HP. Physical Defense, Cooldown Reduction, dan Mana Regen dari Lencelot. Selain itu yang membuat Thunder Belt ini menjadi lebih unik adalah setiap kali menggunakan skill, maka Basic Attack berikutnya dari Lancelot akan memberikan True Demage sekaligus efek slow pada lawan.

Nah itulah beberapa rekomendasi build Lancelot Tank terkuat yang bisa di beli dan di gunakan. Jika ingin memenangkan pertempuran dalam permainan Mobile Legends, pastikan agar kamu menggunakan hero dan build yang cocok dan direkomendasikan. Selain itu untuk anda yang ingin mengetahui informasi lebih lanjut mengenai build dan hero Mobile Legends, jangan lupa untuk mengunjungi PlayMistover.

Baca Juga :

***